Kuliah menjadi salah satu jenjang pendidikan tertinggi yang diimpikan semua orang.
Universitas Airlangga sebagai salah satu universitas terbaik di Indonesia pun menjadi salah satu tujuan favorit bagi warga Surabaya bahkan perantau untuk melanjutkan studi yang berkualitas. Terlebih lagi, menuju
World Class University 500 besar dunia tentunya menjadi sebagai salah satu kebanggaan bagi almamater dan mengibarkan bendera Nusantara di kancah internasional.
Eits, tunggu dulu! Apakah UNAIR hanya dikenal secara akademis saja?
Ketika mata kuliah sudah sedikit dan jadwal kampus dapat dihitung jari, maka pertanda masa studi sudah hampir berakhir. Berbekal pengalaman selama tiga tahun menuntut ilmu di kampus yang dikenal sebagai
"Kampus Alfabet" serta curahan hati dari rekan-rekan terpercaya, Ketukan Sunyi akan menghadirkan 7 hal yang bikin kamu UNAIR banget! Sebagai mahasiswa UNAIR, kamu pasti bakal mengingatnya bahkan ketika lulus. Apa saja ya?
Perang awal semester bikin kamu deg-deg serr
|
Ketika mata kuliah nomor satu sudah muncul... |
Belum lagi kalau server sedang
down, jadwal untuk registrasi KRS malah kacau. Maksud hati ingin menunggu 5 menit, ketinggalan, eh hilang kelas impian satu semester. Kalian pun mengambil kelas sisa dengan dosen yang Hanya-Tuhan-Yang-Tahu-Sifatnya.
Begitu pula di akhir semester, membuka Kartu Hasil Studi cuma bisa diiringi doa
|
Deg-deg-deg |
Nilai yang diinput di
Cyber Campus, portal digital studi mahasiswa UNAIR, keluarnya bisa di saat yang tak terduga. Nilai A? Alhamdulillah. Eh ternyata saat 2 hari kemudian nilai abjad semakin menurun di mata kuliah yang lain. Kalau rekan-rekan penulis sih lebih baik menunggu dan membuka ketika nilai sampai keluar semua. Kalau kalian gimana?
Terlambat satu menit, bikin lari ke halte bis UNAIR terbirit-birit
|
Penampakan Bis UNAIR dengan desain yang hip |
Marathon menuju halte bis UNAIR ini paling sering dirasakan oleh mahasiswa kampus A dan kampus B karena mata kuliah wajib umum (MKWU) seringkali dilaksanakan di
Pusat Bahasa UNAIR Kampus B. Bis UNAIR yang beroperasi mulai pukul 07.20 - 17.00 ini melayani rute ke Kampus B - A - C sehingga menjadi alternatif murah untuk berpindah kampus yang jaraknya
LDR alias
long distance relationship. Apakah kalian termasuk pengguna setia bis UNAIR
Tidak hanya KRS, lahan parkir pun menjadi medan perang khususnya mahasiswa
|
Lahan parkir di UNAIR saat Jum'at; masih tampak sepi |
Dengan jumlah mahasiswa baru yang diterima semakin bertambah, sayangnya tidak diiringi oleh perluasan lahan parkir bagi mahasiswa. Tidak hanya mobil, tetapi pengguna sepeda motor pun mulai merasakan persaingan. Hal ini yang mendorong mahasiswa menjadi lebih "rajin" untuk datang pagi demi secuil tempat untuk mengistirahatkan kendaraan. Bila memungkinkan, kendaraan menginap, mahasiswa pulang dengan transportasi daring. Soal keamanan?
Sing penting yakin!
Wi-fi cepat langsung libas, kapasitas Google Drive tanpa batas
|
Nongkrong asyik ala mahasiswa Psikologi demi wi-fi |
Tidak banyak mahasiswa yang tahu fitur satu ini. Sebagai World Class University,
UNAIR menyediakan layanan penyimpanan
Google Drive tak terbatas menggunakan surel berdomain UNAIR. Kalian bisa menyimpan seluruh materi selama studi tanpa perlu khawatir penyimpanan penuh. Bukan tipikal mahasiswa rajin? Silahkan mengunggah kumpulan film atau musik yang bisa kalian nikmati kapan saja. Takut kuota habis saat mengunggah? Bergabunglah dengan mahasiswa yang rela begadang bahkan menginap di kampus untuk menikmati akses wi-fi cepat selama 24 jam. Kalian bebas mengunduh jurnal penelitian yang dapat diakses melalui
Jurnal UNAIR... ataupun drama Korea selama satu musim.
Baik sepasang kekasih atau mahasiswa UKM yang sedang berlatih, danau Kampus C selalu di hati
|
Lansekap danau Kampus C dengan latar Masjid Ulul Azmi |
Entah karena keluarga angsa, jembatan, atau refleksi lampu jalanan saat senja di permukaan air; danau
Kampus C UNAIR selalu muncul sebagai lokasi pertama (atau terakhir, bila sudah bingung mau kemana) untuk dituju. Aksesnya yang mudah dari jalan raya menjadikan danau ini sebagai markah tanah (
landmark) yang dikunjungi setiap akhir pekan oleh warga umum. Sesekali kalian bisa berjumpa mahasiswa
Unit Kegiatan Mahasiswa yang sedang berlatih. Apa momen menyenangkan kalian di danau Kampus C?
Dan kandidat hal yang UNAIR banget... adalah BREAKCLAP!
|
Aksi kakak panitia berlatih breakclap (sumber: YouTube) |
Gembira berjuang bersama rekan saat mahasiswa baru, kasmaran dengan pesona kakak-kakak panitia, ataupun bangga karena merupakan prosesi memasuki dunia perkuliahan;
breakclap merupakan bagian dari pengenalan kehidupan kampus mahasiswa baru yang berkesan. Entah berapa semester yang sudah dilalui, selalu ada
satu teman yang masih mengingat seluruh rangkaian instruksi tepuk beruntun ini.
BREAK ONE!
Pada akhirnya, menjadi mahasiswa bukan hanya berkutat dengan direktori berisi materi studi, namun juga berbakti dan mengamalkan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Begitu pula dengan UNAIR yang jauh dari sempurna namun terus berbenah diri. Semua demi almamater yang harus dibangun agar semakin berkarakter. Puja dan puji dari dalam hati, kritik dan saran masih terus dinanti.
Excellence with Morality!
|
Ayo dulur! Dukung UNAIR menjadi World Class University, untuk kehidupan mahasiswa yang lebih sejahtera juga! (sumber: FK UNAIR) |
Nice style in expressing the ideas. Love it. Keep writing. #SalamAKUBISA
BalasHapusTerima kasih banyak Kak, sila bertandang kembali di masa nanti untuk menjalin silaturahmi ^^
Hapus